Breaking News
Loading...
Senin, 16 Juni 2014

Soal Presiden RI, Inilah Pendapat Saya.

8:05:00 AM
Assalamu'alaikum wr.wb

Presiden - Merupakan jabatan yang sangat berbahaya bagi manusia. Hal ini tak lepas dari tanggungjawab yang akan dilakukan seorang pemimpin. Apalagi Indonesia yang notabene-nya adalah negara yang sangat luas dan padat penduduk. Ingat setiap hal yang dilakukan manusia, kelak akan mempertanggungjawabkannya. Apalagi seorang pemimpin. Kelak seorang pemimpinpun harus bisa mempertanggungjawabkan kepemimpinannya. Hih, ngeri kan sob?

#Soal Menghina Pemimpin Sendiri
Kita sering menghabiskan waktu kita hanya untuk menghina, menjelek-jelekan presiden kita, pemimpin kita. Kenapa itu terjadi? Ya Allah, menurut pandangan saya pribadi, hal itu karena pola pemikiran kita yang masih tergolong rendah. Dari remaja hingga orang dewasa berpengalaman, kok iya sih masih menjelek-jelekan pemimpin kita sendiri. Malu lah dilihat bangsa lain, bangsa lain akan tertawa karena Indonesia ternyata berperang melawan bangsanya sendiri.

Ir. Soekarno pun pernah mengatakan, "Saya mudah karena saya melawan bangsa lain, kalian akan lebih sulit karena kalian akan melawan bangsa sendiri." . Hal ini pun terjadi di masa sekarang, di saat perang antar bangsa sudah jarang sekali terjadi, tapi justru bangsa ini, bangsa yang kita cintai, melawan saudara kita sendiri, melawan pemimpin kita sendiri, menghina, menjelek-jelekan, dsb. Hal ini sungguh ironi. Dahulu kita disegani bangsa lain, bukan hanya faktor pemimpin kita, tetapi juga karena faktor rakyat kita yang selalu kompak dan tidak pernah melawan bangsa sendiri, selalu menghormati pemimpin, selalu sami'na wa atho'na.

Tetapi sekarang, era reformasi, era globalisasi, setelah perang dunia 2 selesai, setelah tiada lagi bangsa lain yang menyerang bangsa kita, justru kita melakukan hal yang sangat sia-sia, kita malah menyerang pemimpin kita yang telah kita pilih sebelumnya. Dipilih sendiri, dihina sendiri. Mungkin itulah istilah yang tepat.

Ini terjadi pada presiden kita sekarang, yang masa jabatannya sudah hampir habis, SBY. Kenapa beliau selalu engkau hina saudaraku? Padahal beliau telah melakukan yang terbaik buat bangsa ini. Berkat kepemimpinan beliau, sekarang kita dapat menikmati kebebasan berpendapat. Berkat kepemimpinan beliau juga, sekarang ada BOS (Dana Operasional Sekolah), dan berkat kepemimpinan beliau-lah Indonesia menjadi lebih baik seperti sekarang ini. Menurutku, beliau adalah pemimpin yang berhasil membangun pondasi keemasan bangsa ini, dan beliau telah berhasil membuka gerbang menuju zaman keemasan suatu saat nanti. Ingat saudaraku, pondasi menjadi sangat penting bagi suatu pembangunan, layaknya membangun rumah, pondasi tentunya menjadi hal yang sangat penting, dan menurutku SBY telah membangun pondasinya dengan sangat baik. Sekarang tinggal pemimpin-pemimpin berikutnya yang akan meneruskan perjuangan beliau.

Ingatlah, bangsa ini tidak akan maju dan damai jika kita sebagai rakyat, pemegang kekuasaan tertinggi, ternyata terlalu sibuk menghina dan menjelek-jelekan pemimpin sendiri. Ingat, Sebaik-baiknya pemimpin, jika tidak didukung rakyatnya, sama saja bohong.

STOP ! Berhentilah melakukan hal yang sia-sia. Siapapun presiden kita, mereka adalah orang terbaik yang dimiliki bangsa ini. Tidak mudah lho menjadi pemimpin.

(sumber: tertera pada gambar)

Ir.Soekarno, Soeharto, B.J Habibie, K.H Abdurrahman Wahid, Megawati Soekarno Putri, dan Soesilo Bambang Yudhoyono , beserta para wakilnya - Mereka adalah orang-orang terbaik yang pernah dimiliki bangsa ini. Tanpa mereka, Indonesia tak akan bisa menjadi lebih baik seperti sekarang ini.


Saya berpesan kepada semua bangsa ini. Siapapun presidennya nanti, tolong taati dia, senantiasa sami'na wa atho'na. Selagi dia masih taat dan patuh dengan perintah Allah dan tidak menyimpang dari ajaranNya, kita wajib menaatinya.

Berhentilah saling menghujat jika Indonesia ingin maju. STOP! be better, please!

Menjelang pemilu presiden 2014 ini, saya berdoa, semoga Indonesia menjadi lebih baik lagi, dan mendapat pemimpin yang lebih baik dari sebelumnya.

Majulah Indonesiaku, Jayalah Indonesiaku. :')
Indonesia tetap di hati.
Wassalamu'alaikum wr.wb


Keyword
  • berhentilah menghina presiden
  • presiden
  • presiden 2014
  • presiden sepanjang masa
  • presiden terbaik
  • presiden indonesia
  • pemilu
  • presiden
  • Ir.Soekarno
  • Soeharto
  • B.J Habibie
  • Gusdur
  • K.H Abdurrahman Wahid
  • Megawati Seokarno Putri
  • Soesilo Bambang Yudhoyono
  • SBY
  • presiden pembangun pondasi
  • zaman keemasan
  • gerbang keemasan
  • pondasi keemasan
  • soal presiden

2 comments:

  1. ini tulisan kamu sendiri dek? keren! :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kak :d . keren ya? yang keren tulisannya apa aku-nya kak? 8-) :>)

      Hapus

Leave your comment here! But, please don't create spam. Thanks :)

 
Toggle Footer